Advertisement

Latest News

Ta'ziah (Melawat)

By Unknown - Minggu, 16 September 2012

http://bloggerinformative.blogspot.com/2014/01/penawaran-pemasangan-iklan.html


Ta'ziah yang lebih dikenal dengan istilah melawat, adalah mengunjungi untuk menghibur orang yang sedang tertimpa musibah kematian salah seorang keluarganya. Para penta'ziah hendaknya memberi kekuatan mental atau menasehati agar yang tertimpa musibah tetap beriman dan sabar. Diterangkan dalam sebuah hadis: Dari Usamah, katanya, seorang anak perempuan Rasulullah menyuruh seseorang memanggil dan memberitahu beliau bahwa anaknya dalam keadaan hampir mati. Rasulullah memerintahkan pada utusan itu. "Kembalilah engkau kepadanya, katakan bahwa segala yang diambil dan yang diberikan, bahkan apa pun kepunyaan Allah. Dialah yang menentukan ajalnya, maka suruhlah ia sabar dan tunduk kepada perintah." (HR. Bukhari Msulim).

Adab (etika) orang berta'ziah antara lain:
  1. Menyampaikan doa: "Adhamallahu ajraka wa ahsa na azakawaghafara limayyitika." (Semoga Allah mengagungkan pahalamu, membaguskan kesabaranmu dan memberi ampunan kepada mayatmu -- orang yang meninggal)
  2. Hindarilah pembicaraan yang menambah sedih keluarga yang ditimpa musibah
  3. Hindarilah canda tawa apalagi sampai terbahak-bahak
  4. Usahakan turut menshalati mayat dan turut mengantarkan ke pemakaman sampai selesai penguburan
  5. Membuatkan makan bagi keluarga yang ditimpa musibah

Demikian diperintahkan Rasulullah kepada keluarganya sewaktu keluarga Ja'far ditimpa kematian (HR. Lima Ahli Hadis, kecuali Nasai).


http://bloggerinformative.blogspot.com/2014/01/penawaran-pemasangan-iklan.html

Follow our blog on Twitter, become a fan on Facebook. Stay updated via RSS

0 komentar for "Ta'ziah (Melawat)"

Leave a Reply

Advertisement